Harga Besi Siku Semua Ukuran Terbaru 2025

8 min read

Promo harga besi siku lubang & polos terbaru 2025☑️ Ragam ukuran, Jenis & Tabel berat besi siku per batang lengkap dan plus minusnya☑️

Perkembangan material yang digunakan untuk kebutuhan konstruksi bangunan kian bervariasi. Hal ini tidak hanya membuat tampilan bangunan menjadi lebih menarik, namun juga bisa meningkatkan kekuatan bangunan.

Selain besi hollow dan juga besi beton, contoh yang saat ini sering digunakan adalah besi siku, yang variasinya juga beragam. Ada besi siku lubang, polos dan lain sebagainya. Lalu sebenarnya jenis besi apa besi siku itu ? dan apa saja kegunaannya dalam konstruksi bangunan? Berikut ulasannya.

Apa itu Besi Siku ?

besi siku

Besi siku adalah logam/ batang besi yang dibentuk menyerupai huruf L dengan sudut 90′ (berpenampang siku siku) dengan panjang standar 6 m. Dinamakan besi siku karena bentuk sudutnya yang menyerupai segitiga siku siku.

Besi siku dibentuk menyerupai huruf L agar sangat stabil dan mampu menahan tekanan dan beban berat yang cukup besar.

Besi jenis ini sering digunakan untuk membingkai atau membangun berbagai furniture, dekorasi rumah, struktur pendukung, dan juga rak serbaguna.

Meskipun dinamakan dengan sebutan ‘besi siku’, material ini sebenarnya terbuat dari baja galvanis dengan dua jenis yang berbeda – sama dan tidak sama. Besi siku ini terbagi menjadi beberapa jenis diantaranya adalah besi siku lubang dan besi siku polos.

Jenis Jenis Besi Siku :

Besi siku ini terdiri dari beberapa jenis dengan ukuran bentuk, bahan pembuat dan fungsi yang juga berbeda. Agar bisa memilih jenis besi siku mana yang tepat untuk kebutuhan Anda, perhatikan beberapa jenisnya berikut:

  1. Besi Siku Lubang

Jenis yang pertama adalah besi siku lubang. Jenis ini memiliki lubang di kedua sisinya. Lubang-lubang tersebut berfungsi untuk tempat baut atau drat.

  1. Besi Siku Polos Sama sisi

Sesuai namanya, besi siku polos ini adalah besi yang tidak terdapat lubang-lubang di sisi-sisinya. Bentuknya biasanya sama sisi dengan sudut 90 derajat.

  1. Besi Siku Polos Tidak Sama sisi

Berbeda dengan jenis sama sisi, besi yang satu ini memiliki bentang sudut sebesar 45 derajat. Kedua sisi tidak sama panjang, salah satu sisi lebioh panjang daripada sisi lainnya. Umumnya ukuran besi siku tidak sama sisi adalah 150 × 90, 100 × 75 dan 125 × 75.

  1. Besi Siku Galvanis

Berikutnya adalah jenis besi siku galvanis. Jenis besi ini adalah baja siku angle bar yang telah mengalami proses pelapisan oleh galvanis atau proses galvanisasi. Proses ini sendiri merupakan proses pelapisan dengan lapisan non korosi.

Untuk jenis galvanis ini memiliki berat yang juga berbeda dengan jenis sebelumnya. Selain faktor ketebalan, adanya lapisan non korosi pada jenis ini juga sedikit berpengaruh.

  1. Besi Siku Aluminium

Terakhir ada jenis besi siku aluminium. Berbeda dengan besi siku pada umumnya yang terbuat dari bahan besi bekas yang didaur ulang ataupun baja batangan, maka jenis ini adalah materialnya terbuat dari bahan dasar aluminium.

Harga Besi Siku

harga besi siku

Setelah mengetahui spesifikasi ukuran dan beratnya, sebelum memilih menggunakan material ini Anda juga harus tahu harga besi siku terbaru di pasaran. Setiap jenis dibandrol dengan harga berbeda, baik per kilogram ataupun per batangnya.

  • Harga Besi Siku Lubang

Harga besi siku bisa ditentukan dengan satuan per kg maupun per batang. Harganya berbeda tergantung ukurannya, misalnya untuk ukuran 30x30x6mm x 1,4 mm, per batangnya dibandrol seharga Rp 50.000. Sedangkan untuk ukuran per kilogram, besi siku dengan ukuran 30x30x3 dibandrol dengan harga Rp 8.200/kg.

Berikut detail harga besi siku lubang terbaru 2025 :

Ukuran Besi Siku Lubang  Tebal Harga/ Batang
2,5 x2,5 2 mm Rp 44.200
2,2 x 2,2 1.5 mm Rp 33.650
3×3 Eq 3 mm Rp 86,650
2,5×2,5 1.8 mm Rp 57,650
3x3full 3 mm Rp 81,650
3×3 3 mm Rp 54,650
3×3 3 mm Rp 68,650
4×4 3 mm Rp 93,650
4×4 3.2 mm Rp 95,650
4×4 2 mm Rp 64,650
4x4X35X35 2 mm Rp 53,650
4x4X35X35 2.5 mm Rp 92,650
4×4 2,8mm Rp 80,650
4x4x38x38 2.8 mm Rp 104,650
4×4,35×35 3 mm Rp 89,650
4×4 3.2 mm Rp 96,650
4×4 3.6 mm Rp 106,650
4×4 4 mm Rp 108,650
4×4 4 mm Rp 101,650
4×4 full 4 mm Rp 138,650
4×4 4 mm Rp 90,650
4×4 3 mm Rp 90,650
4×4 Union 2 mm Rp 67,650
4×4 Union 3 mm Rp 83,650
4×4 Union 3.8 mm Rp 95,650
4×4 full EQ 4 mm Rp 129,650
4×4 full 3.8 mm Rp 100,650
5×5 3.8 mm Rp 121,650
5×5(45×45) 2.5 mm Rp 106,650
5×5(45×45) 3.5 mm Rp 140,650
5×5(48×48) 4.0 mm Rp 171,650
5×5(48×48)full 4.6 mm Rp 200,650
5×5 3.8 mm Rp 169,650
5x5x5  5 mm Rp 239,650
5×5 3.8 mm Rp 106,650
5X5 4 mm Rp 134,650
5×5 4.8 mm Rp 228,650
5×5 4.9 mm Rp 212,650
5×5 EQ 4.9 mm Rp 240,650
6X6X5,5 5.5 mm Rp 310,650
5,8×5.8×5,0 5 mm Rp 300,650
5,8x,5,8×5,5 5.5 mm Rp 315,650
6×6 full 6.0 mm Rp 356,650
6×6 5.6 mm Rp 250,650
7×7 6 mm Rp 417.650
7×7 5.6 mm Rp 320,650
100 x 100 9.6 mm Rp 980.650
100 x 100 2.8 mm Rp 527.650
  • Harga Besi Siku Polos

Untuk harga besi siku polos justru lebih murah. Per batang siku polos dengan ukuran 5x5cm dengan ketebalan 4mm misalnya, harganya bisa mencapai Rp 137.500 per batang. Lebih lengkapnya bisa anda lihat melalui tabel dibawah ini:

Ukuran Besi Siku Polos Tebal Harga/ Batang
20 x 20 x 6 3 mm Rp 411.700
25 x 25 x 6 3 mm Rp 52.900
30 x 30 x 6 3 mm Rp 66.700
40 x 40 x 6 3 mm Rp 87.350
40 x 40 x 6 4 mm Rp 1.111.350
40 x 40 x 6 5 mm Rp 1.411.350
45 x 45 x 6 4 mm Rp 137.700
45 x 45 x 6 5 mm Rp 1.611.350
50 x 50 x 6 4 mm Rp 1.411.700
50 x 50 x 6 5 mm Rp 187.700
50 x 50 x 6 6 mm Rp 222.700
60 x 60 x 6 5 mm Rp 211.700
60 x 60 x 6 6 mm Rp 261.700
65 x 65 x 6 6 mm Rp 281700
70 x 70 x 6 6 mm Rp 3.010.700
70 x 70 x 6 7 mm Rp 3.510.700
75 x 75 x 6 6 mm Rp 321.700
75 x 75 x 6 7 mm Rp 386.700
75 x 75 x 6 8 mm Rp 431.700
75 x 75 x 6 9 mm Rp 481.350
80 x 80 x 6 6 mm Rp 3.410.700
80 x 80 x 6 8 mm Rp 461.700
90 x 90 x 6 8 mm Rp 521.200
90 x 90 x 6 9 mm Rp 585.600
90 x 90 x 6 10 mm Rp 636.700
100 x 100 x 6 8 mm Rp 585.600
100 x 100 x 6 10 mm Rp 7.210.800
100 x 100 x 6 11 mm Rp 955.700
120 x 120 x 6 12 mm Rp 1.041.350
125 x 125 x 6 12 mm Rp 1.121.350
130 x 130 x 6 9 mm Rp 1.031.350
130 x 130 x 6 12 mm Rp 1.121.350
150 x 150 x 6 12 mm Rp 1.311.350
150 x 150 x 6 15 mm Rp 1.611.350
200 x 200 x 6 15 mm Rp 2.171.350
200 x 200 x 6 16 mm Rp 2.406.350
200 x 200 x 6 20 mm Rp 2.861.350
200 x 200 x 6 25 mm Rp 3.531.350
250 x 250 x 6 25 mm Rp 4.491.350
  • Harga Besi Siku Galvanis

Sementara itu, untuk jenis siku galvanis, harganya lebih mahal. Misalnya, harga besi siku galvanis berukuran 40x40x3mm seberat 11kg harganya bisa mencapai Rp 136.500.

Dimensi Ukuran Tebal Harga/ Batang
Siku 30 x 30 x 6 3 mm Rp 95.850
Siku 40 x 40 x 6 3 mm Rp 135.850
Siku 40 x 40 x 6 4 mm Rp 156.850
Siku 50 x 50 x 6  4 mm Rp 195.850
Siku 50 x 50 x 6 5 mm Rp 258.850
Siku 60 x 60 x 6 5 mm Rp 290.850
Siku 60 x 60 x 6 6 mm Rp 350.850
Siku 70 x 70 x 6 6 mm Rp 425.850
Siku 75 x 75 x 6 6 mm Rp 460.850
Siku 75 x 75 x 6 9 mm Rp 655.850
Siku 80 x 80 x 6 6 mm Rp 575.850
  • Harga Besi Siku Aluminium

Hal serupa juga berlaku pada besi aluminium. Karena bahan pembuatnya berbeda, harga besi siku aluminium pun cenderung lebih terjangkau. Mengingat materialnya yang lebih ringan, harga siku yang satu ini tentunya lebih murah dibandingkan dengan siku berbahan galvanis.

Ukuran Besi Siku Aluminium Tebal Harga
30 x 30 3 mm Rp 75.200
40 x 40 3 mm Rp 115.200
40 x 40 4 mm Rp 136.200
50 x 50  4 mm Rp 165.200
50 x 50 5 mm Rp 228.200
60 x 60 5 mm Rp 260.200
60 x 60 6 mm Rp 315.200
70 x 70 6 mm Rp 385.200
75 x 75 6 mm Rp 414.200
75 x 75 9 mm Rp 567.200
80 x 80 6 mm Rp 495.200

Beda lagi ketika besi ini sudah diproses menjadi produk jadi. Misalnya menjadi rak besi. Harganya pun jadi jauh lebih mahal. Di pasaran, harga rak besi siku berbeda-beda, tergantung tingkat susunan dan variasinya.

Harganya mulai dari 450 ribuan hingga 650 ribuan per unitnya. Namun untuk bahan mentah rak serbaguna bisa anda lihat pada toko toko aluminium dan besi siku disekitar rumah anda.

Ukuran Besi Siku

ukuran besi siku

Standar ukuran besi siku kecil adalah 20 mm x 20 dengan lebar panjang 3 mm dan 6 mm. Sedangkan untuk besi siku besar memiliki dua varian ukuran, yakni 100 mm x 100 mm dengan lebar panjang 6 mm & 10 mm dan juga ukuran 250 mm x 250 mm dengan lebar panjang 25 mm & 6 mm.

Besi siku memiliki berat yang berbeda-beda. Meskipun di pasaran panjangnya sama, yaitu 6m, namun karena ketebalannya berbeda-beda, maka beratnya pun berbeda rumus menghitung berat besi siku adalah Lebar x Tebal x 6 x 0,01512 = Berat (Kg) / WEIGHT (Kg) .

Besi siku berlubang maupun polos memiliki berat yang berbeda-beda berdasarkan ketebalannya. Misalnya saja, untuk besi dengan ukuran 50 x 50 x 5mm memiliki berat 27,58kg. Berikut detail tabel ukuran dan berat besi siku lengkap:

Dimensi Ukuran Panjang Berat
30 x 30 x 3 mm 6 Meter 8,16 Kg
40 x 40 x 3 mm 6 Meter 11 Kg
40 x 40 x 4 mm 6 Meter 14,5 Kg
50 x 50 x 5 mm 6 Meter 22,68 Kg
60 x 60 x 6 mm 6 Meter 32,52 Kg
65 x 65 x 6 mm 6 Meter 35,46 Kg
70 x 70 x 6 mm 6 Meter 38,28 Kg
70 x 70 x 7 mm 6 Meter 44,28 Kg
75 x 75 x 6 mm 6 Meter 41,22 Kg
75 x 75 x 7 mm 6 Meter 47,64 Kg
75 x 75 x 8 mm 6 Meter 54,18 Kg
75 x 75 x 9 mm 6 Meter 60 Kg
80 x 80 x 6 mm 6 Meter 43,02 Kg
80 x 80 x 8 mm 6 Meter 57,96 Kg
90 x 90 x 8 mm 6 Meter 65,4 Kg
90 x 90 x 9 mm 6 Meter 73,2 Kg
90 x 90 x 10 mm 6 Meter 79,8 Kg
100 x 100 x 8 mm 6 Meter 73,2 Kg
100 x 100 x 10 mm 6 Meter 90,6 Kg
120 x 120 x 12 mm 6 Meter 130 Kg
125 x 125 x 12 mm 6 Meter 140 Kg
130 x 130 x 9 mm 6 Meter 129 Kg
130 x 130 x 12 mm 6 Meter 140 Kg
150 x 150 x 12 mm 6 Meter 164 Kg
150 x 150 x 15 mm 6 Meter 202 Kg
200 x 200 x 15 mm 6 Meter 272 Kg
200 x 200 x 16 mm 6 Meter 301 Kg
200 x 200 x 20 mm 6 Meter 358 Kg
200 x 200 x 25 mm 6 Meter 442 Kg
250 x 250 x 25 mm 6 Meter 562 Kg

Meskipun namanya besi siku, secara umum besi ini memiliki bentuk siku-siku dengan sudut 90 derajat, namun pada masing-masing jenis masih dibagi menjadi ukuran dan sudut yang berbeda. Berikut adalah ukuran dan sudutnya yang harus Anda ketahui.

  1. Ukuran Besi Siku Lubang

Jenis besi siku lubang pada umumnya memiliki sudut 90 derajat. Sedangkan ukuran besi siku lubang ini bervariasi. Ada yang berukuran 36mm x 36mm dengan panjang 3mm dan lebar 1,8mm. Ada pula yang memiliki ukuran 40mm x 40mm dengan ketebalan 2mm x 3mm.

  1. Ukuran Besi Siku Polos

Berikutnya untuk jenis besi siku polos, ada dua sudut yang tersedia. Ada siku polos bersudut 90 derajat dan 45 derajat. Sedangkan ukurannya ada yang sama sisi dan tidak sama sisi. Ukuran untuk besi siku yang tidak sama sisi misalnya 125×75 atau 100×75. Sedangkan ukuran siku yang sama sisi adalah 20mm x 20mm atau 100mm x 100mm.

  1. Ukuran Besi Siku Galvanis

Sementara itu, untuk besi siku galvanis, karena yang membedakan hanyalah pada bahan pembuat yang dilapisi dengan lapisan non korosi, maka sudut dan ukurannya tidak jauh berbeda. Sudut sikunya adalah 90 derajat.

  1. Ukuran Besi Siku Aluminium

Siku aluminium memiliki sudut 90 derajat. Ukurannya bervariasi, tergantung apakah termasuk siku sama sisi yang ukurannya bisa 100mm x 100mm atau250mm x 250mm tergantung permintaan.

Dibandingkan dengan jenis besi atau batang baja, material aluminium cenderung lebih ringan. Karena itu bisa juga berpengaruh pada berat dan kekuatan penopang sikunya.

Kegunaan Besi Siku

jenis besi siku

Besi jenis ini merupakan salah satu material yang bisa dimanfaatkan untuk banyak fungsi. Besi ini bisa digunakan untuk interior maupun eksterior. Berikut adalah beberapa fungsi atau kegunaan besi siku yang sering ditemukan.

  • Struktur Penyangga Rak Serbaguna

Fungsi atau kegunaan yang paling sering ditemui adalah untuk penyangga rak besi. Biasanya ditemukan di perumahan, perkantoran dan juga pertokoan. Struktur penyangga rak besi dibuat dengan sedemikian rupa menggunakan siku sehingga kuat untuk menopang beban berat. Misalkan seperti :

  • Rak Tanaman

Kalau Anda punya tanaman dan tidak memiliki tempat untuk menempatkannya, rak tanaman gantung bisa menjadi pilihan. Untuk kebutuhan ini, Anda bisa juga menggunakan penopang siku ini agar lebih kuat serta menghasilkan tampilan yang lebih menarik.

  • Rak Gondola Minimarket

Kegunaan berikutnya adalah untuk rak gondola minimarket. Sifatnya yang kokoh serta bisa menampilkan kesan menarik menjadi alasan rak gondola di minimarket menggunakan bahan dari material yang satu ini.

  • Rak Sepatu dan Tas

Terakhir, besi jenis ini juga bisa digunakan untuk membuat rak sepatu dan tas. Anda bisa menggunakannya untuk rak berdiri atau gantung sesuai kebutuhan Anda. Tas dan sepatu pun jadi tertata lebih rapi.

  • Konstruksi Tangga

Jika dilihat lebih detail pada tangga, terutama bagian anak tangga, terdapat sudut siku-siku. Pada bagian inilah biasanya siku ditempatkan untuk konstruksi tangga agar tangga lebih kokoh.

  • Struktur Penopang Toren Air

Menara tangki air atau toren air biasanya diletakkan jauh di atas tanah. Maka agar struktur penopang toren air ini jadi lebih kokoh, besi jenis ini digunakan untuk membuatnya.

  • Material Pagar Besi

Kegunaan berikutnya adalah untuk material pagar besi. Sifatnya yang tahan lama, kokoh dan bisa didapatkan dengan harga lebih terjangkau tentu menjadi pertimbangan lebih.

  • Rangka Pintu dan Jendela

Besi jenis ini juga bisa digunakan untuk membuat rangka pintu dan jendela. Dengan bahan ini, kerangka pintu jadi lebih tahan lama, anti rayap, memberikan keamanan lebih serta memberikan tampilan yang lebih unik pada rumah.

Kelebihan & Kekurangan Besi Siku

besi siku lubang

Penggunaan besi jenis ini untuk berbagai kebutuhan tentu tidak terlepas dari kelebihan yang dimiliki oleh material ini. Namun selain kelebihan, ada pula kekurangan yang harus menjadi perhatian ketika menggunakan material ini. Berikut adalah kelebihan dan kekurangannya.

Keunggulan :

  1. Bobotnya Ringan Namun Kuat

Dibandingkan dengan jenis besi lain, besi satu ini relatif lebih ringan. Namun meski demikian, besi ringan justru lebih kuat dan kokoh.

  1. Mudah untuk Dibentuk

Kelebihan lainnya adalah dari segi sifatnya yang mudah dibentuk. Dengan sifat ini, pemanfaatannya pun jadi lebih bervariasi. Karena itu juga, besi jenis ini merupakan material yang serbaguna untuk proyek apapun, baik untuk kebutuhan interior maupun eksterior.

  1. Dimensinya Lebih Bervariasi

Besi jenis ini lebih bervariasi, dengan standar ukuran 6m dan ketebalan bervariasi. Dengan begitu penggunanya bisa menggunakannya sesuai kebutuhan dan keinginan.

Kelemahan:

Disisi lain, besi jenis ini juga pasti memiliki kekurangan yang harus diwaspadai oleh penggunanya. Hal ini karena bagaimanapun, material ini terbuat dari logam yang memiliki sifat-sifat khusus.

  1. Harganya Relatif Lebih Mahal

Kekurangan pertama adalah dari segi harga. Besi jenis ini dibandrol dengan harga lebih mahal dibandingkan material lain sehingga Anda harus cermat dalam pemanfaatannya.

  1. Rawan Berkarat

Tak hanya itu saja, jenis yang satu ini memiliki sifat ringan dan lebih rawan berkarat. Apalagi jika digunakan di tempat yang lembab. Namun, ini bisa diakali jika Anda menggunakan siku jenis galvanis.

Contoh Cara Membuat Rak Multifungsi dari Besi Siku Lubang

Sumber : Channel Bengkel Martin

Kalau Anda ingin memiliki rak multifungsi dari besi jenis ini, namun harganya yang terlalu mahal. Anda bisa membuat atau merakit sendiri rak multifungsi ini menggunakan jenis siku lubang melalui panduan video pembuatan rak dari besi siku berlubang diatas.

Bahan-bahannya mudah didapatkan. Selain membutuhkan siku sebagai konstruksi, Anda juga membutuhkan kayu untuk tatakannya dan baut untuk menyambungkan masing-masing bagiannya.

Pastikan juga Anda sudah memiliki ukuran rak yang Anda buat. Setelah itu, potong dan rakit siku lubang sesuai ukuran yang sudah Anda tetapkan sebelumnya. Gunakan baut untuk menyambungkan masing-masing siku menjadi ukuran dan bentuk yang Anda inginkan.

Setelah itu, letakkan kayu tatakan di atas rangka struktur rak multifungsi yang sudah Anda buat. Maka, rak multifungsi pun siap Anda gunakan untuk rak buku, rak sepatu, tas atau rak pot tanaman kesukaan Anda.

Info Material Bangunan Lainnya :
Harga Akrilik Per Lembar Harga Triplek Multiplek
Texture Taco HPL Harga Papan Kalsiboard

Demikian tadi penjelasan tentang material besi siku versi Hargabangunan.id. Dengan penjelasan spesifikasi, harga, kegunaan serta kelebihan dan kekurangan besi siku di atas, semoga bisa memberikan referensi tambahan untuk Anda yang sedang mencari material serbaguna ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You cannot copy content of this page